Penyampaian Laporan Pertanggungjawaban Pengelolaan BUMDes Tahun Anggaran 2025
28 Januari 2026 10:19:02 WITA
BUMDes Valli Karya Lestari Desa Bengkala melaksanakan kegiatan Penyampaian Laporan Pertanggungjawaban Pengelolaan BUMDes Tahun Anggaran 2025 bertempat di Ruang Rapat Kantor Perbekel Bengkala hari ini (27/1).
Kegiatan ini dihadiri oleh Pelaksana Tugas (Plt.) Sekretaris Camat Kubutambahan Made Artawati, yang didampingi oleh Kasi Pembangunan Kecamatan Kubutambahan I Ngurah Semarajaya Putra, Perbekel Bengkala I Made Astika, Kelian Desa Adat Bengkala I Komang Suka, Direktur BUMDes Valli Karya Lestari Komang Agus Arianta, Pengawas BUMDes Valli Karya Lestari, Ketua BPD Desa Bengkala, Ketua LPM Desa Bengkala, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Bengkala, Kelian Dadia dan Kelian Tempek se-Desa Bengkala.
Kegiatan dibuka secara resmi oleh BPD Desa Bengkala, dalam kesempatan tersebut disampaikan pentingnya transparansi dan akuntabilitas pengelolaan BUMDes sebagai badan usaha milik desa yang berperan dalam meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.
Pada agenda utama rapat, pengurus BUMDes Valli Karya Lestari memaparkan laporan pertanggungjawaban pengelolaan usaha selama Tahun Anggaran 2025 dan penyampaian program bumdesa pada Tahun 2026.
Melalui kegiatan ini diharapkan pengelolaan BUMDes Valli Karya Lestari ke depan dapat berjalan semakin profesional, transparan, dan berkelanjutan serta memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat Desa Bengkala.
Komentar atas Penyampaian Laporan Pertanggungjawaban Pengelolaan BUMDes Tahun Anggaran 2025
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Penyampaian Laporan Pertanggungjawaban Pengelolaan BUMDes Tahun Anggaran 2025
- Penyampaian Laporan Pertanggungjawaban Pemerintah Desa Bengkala Tahun Anggaran 2025
- Penutupan Program CH Advanced Live In SMA Cendekia Harapan Di Desa Bengkala
- Pra Laporan Pertanggungjawaban Anggaran Pendapatan Dan Belanja Desa
- CH Advanced Live In Desa Bengkala
- Lowongan Pekerjaan Pengelola Toko
- Permohonan Izin Kegiatan Live In Oleh SMA Cendekia Harapan













