Perbekel Bengkala menghadiri undangan sosialisasi dari Pemerintah Kecamatan Kubutambahan

07 September 2020 09:21:16 WITA

INFORMASI PEMDES
Sabtu, 5 September 2020

TELAH SELESAI DILAKSANAKAN

Perbekel Bengkala I Made Astika menghadiri undangan sosialisasi dari Pemerintah Kecamatan Kubutambahan, bertempat di Ruang Rapat Kantor Camat Kubutambahan hari ini Sabtu (5/9).

Tujuan dari Sosialisasi ini adalah membahas pokok-pokok Peraturan Gubernur Bali Nomor 46 Tahun 2020 dan Peraturan Bupati Buleleng Nomor 41 Tahun 2020 tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan sebagai Upaya Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Disease 2019 dalam Tatanan Kehidupan Era Baru dikalangan masyarakat umum.

Kegiatan sosialisasi dibuka langsung oleh Camat Kubutambahan Drs. Made Suyasa., M. Si yang didampingi oleh Kapolsek dan Danramil Kubutambahan, diikuti oleh para Perbekel se-Kecamatan Kubutambahan, Ketua MDA Kecamatan Kubutambahan, Perwakilan Puskesmas Kubutambahan I dan II, serta staff Pemerintah Kecamatan Kubutambahan.

Dalam sambutannya Camat Kubutambahan menghimbau sebelum Pergub dan Perbup diberlakukannya secara efektif dan serentak mulai Senin, 7 September 2020, agar bersama-sama mengambil langkah-langkah bijak sesuai dengan kondisi di Desa masing-masing dan selalu disiplin dalam menerapkan Protokol Kesehatan.

Terimakasih

Komentar atas Perbekel Bengkala menghadiri undangan sosialisasi dari Pemerintah Kecamatan Kubutambahan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Bengkala

tampilkan dalam peta lebih besar